Berhenti Menggunakan Byte

Sudah lebih dari 1 bulan tidak membuka aplikasi Byte. Rasanya sudah cukup bertahan dengan platform video pendek ini. Bukan tidak menarik, hanya saja tidak menemukan lagi tujuan menggunakan aplikasi yang dibuat pendiri vine tersebut.

Bulan April 2020, kami tampil di sana (platform) dengan harapan mendapatkan pengalaman berbeda dengan platform sejenis. Byte memang berbeda, namun makin ke sini rasanya juga semakin sama.

Beberapa pengguna juga pada saling tukar silang dengan platform lain. Semisal, sudah upload di TikTok, ntar ditaruh lagi di Byte.

Setengah 6 bukanlah sebentar berada di sana. Beberapa konten yang kami bagikan lumayan mendapat respon. Apalagi kami menyukai konten yang berhubungan dengan traveling.

Sudah saatnya kami undur diri dari sana. Kami akan fokus pada beberapa aplikasi saja. Dan memberi ruang pada smartphone kami agar lebih lega.

Kalau kamu punya akun di sana (byte), silahkan follow saja. Saat ini kami belum berpikir untuk menghapus atau menonaktifkan. Kami hanya tidak menggunakan saja.

Yang berarti tidak ada konten ke depannya yang kami unggah. 

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

21 Ribu, Jumlah Statistik Penayangan Blog dotsemarang Bulan Februari 2024

Selamat! Foto-foto dotsemarang Memperoleh 500 Ribu Penayangan di Pexels

Juli 2024, Jumlah Pengikut Instagram dotsemarang Turun Lagi ke Angka 24,3 Ribu